Pengertian Puisi - sedet1k
Headlines News :
Home » » Pengertian Puisi

Pengertian Puisi

Written By FN on Sunday, July 15, 2012 | 1:23 AM

Puisi adalah karya tulis hasil perenungan seorang penyair atas suatu keadaan atau peristiwa yang diamati,dihayati,atau dialaminya.
Cetusan ide yang berasal dari peristiwa atau keadaan itu dikemas oleh seorang penyair kedalam bahasa yang padat dan indah.Pembaca atau penikmatnya lalu merasakannya sebagai sebuah karya tulis yang mengandung keindahan dan pesan".Puisi dapat dinikmati melalui 
membaca atau mendengarkannya.Dalam bagianini kalian berlatih mendengarkan pembaca puisi,kemudian mengungkapkan tema dan pesan yang dikandungnya.
Kalian diharapkan dapat: 
Menemukan daya tarik sebuah puisi 
Menemukan pesan yang terkandung dalam puisi 
Membuat ilustrasi(gambar)yang relevan dengan jiwa puisi 
Menemukan daya tarik sebuah puisi 
Puisi akan menarik apabila sebuah puisi tersebut ditulis berdasarkan konsep atau peristiwa yang dialami oleh penulis atau orang yang ada disekitar penulis(dimasyarakat).Sebuah puisi akan tertulis berdasarkan pengalaman yang tak terlupakan dalam hidupnya.

Contoh Puisi

Subagio Sastrowardoyo 
TAMU 

Lelaki yang mengetuk pintu pagi hari 

sudah duduk di ruang tamu. Aku baru 

bangun. Tapi rupanya ia tidak 

merasa tersinggung waktu aku belum 

mandi dan menemui dia. Rambutku masih 

kusut dan pakaianku hanya baju kumal 

dan sarung lusuh. 


“Aku mau menjemput,” katanya pasti, 

seolah-olah aku sudah berjanji sebelumnya 

dan tahu apa rencananya. 

“Bukankah ini terlalu pagi?” tanyaku ragu. 

“Dia sudah menunggu!” Ia nampak tak sabar 

dan tak senang dibantah. Aku belum tahu 

siapa yang ia maksudkan dengan “dia”, 

tetapi sudah bisa kuduga siapa. 


“Tetapi aku perlu waktu untuk berpisah 

dengan keluarga. Terlalu kejam untuk 

meninggalkan mereka begitu saja. Mereka 

akan mencari.” 


Nampaknya tamu itu begitu angkuh seperti 

tak mau dikecilkan arti. Siapa dapat lolos 

dari tuntutannya. 


Sebelum aku sempat berbenah diri ia telah 

menyeret aku ke kendaraannya dan aku dibawanya 

lari entah ke mana. ke sorga atau ke neraka?”
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. sedet1k - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger